June 15, 2019

Nacific Fresh Witch Hazel Pad Toner Review

NACIFIC, toner, pad toner, skincare
Nacific Fresh Witch Hazel Pad Toner Review

Selamat lebaran bagi teman-teman yang merayakan! Hari ini aku mau buat postingan blog yang berhubungan dengan putih.
Mana yang kalian lebih suka? Pad toner atau toner pada umumnya yang cairan aja? Tbh, sejak mengenal pad toner dari nacific ini, aku jadi keranjingan sama si pad toner karena kepraktisan dan kesimpelannya. Yaudah-yaudah, daripada kepanjangan di intro langsung aja aku masuk ke review produknya Pad tonernya Nacific yang satu ini.
NACIFIC, toner, pad toner, skincare

NACIFIC FRESH WITCH HAZEL PAD TONER REVIEW

PRODUCT DESCRIPTION
“Formulated with hyaluronic acid and propolis, Fresh Witch Hazel pad Toner not only cares dead skin cell, but also provides moisture to the skin. It moisturizes with hyaluronic acid, cares dead skin cell using ingredient and strengthen the skin with propolis extract!”
Sources: sweetcorea
  • Toner soaked pads for easy and convenient use
  • Contains witch hazel extract to purify and treat troubled skin
  • Leaves the skin prepped and feeling supple
PACKAGING
Sama seperti kebanyakan pad toner, tempatnya bulat dan besar, sesuai kapasitas isinya. Saat kamu buka, ada seal penutup yang bisa diklentek, lalu bisa dipasang lagi, sehingga aman dari tumpah cairannya. Pokoknya sealnya jangan dihilangin, karena buat nutup kembali. Untuk kemasan ini adalah yang kemasan lama karena belum jadi disingkat Nacific namun jangan khawatir memang ini aku belinya udah beberapa bulan yang lalu sewaktu belum ganti kemasan dan masih belum expired karena baru aku buka bulan lalu.
NACIFIC, toner, pad toner, skincare

APLIKASI
Setelah cuci muka dan membersihkan wajah, silahkan ambil 1 pad kapasnya dan usapkan ke seluruh wajah. Lihat apa masih ada residu yang tertinggal di wajah kita meski sudah cuci muka. Ini membantu banget untuk exfoliating physical di kulit kita. Ini bisa dipakai pagi maupun malam hari, aku lebih suka pakai hanya untuk pagi karena kepraktisannya. Tidak perlu pakai hydrating toner setelah pakai pad toner ini ya. Silahkan lanjutkan ke step essence atau langsung ke serum.
NACIFIC, toner, pad toner, skincare

TEXTURE dan INGREDIENTS
Tekstur kapasnya standard kelembutan kapas, bukan yang super duper lembut, namun tidak terlalu kasar juga. Bentuknya bulat dan tidak terlalu tipis maupun tidak terlalu tebal, sedang-sedang saja.

Pad yang masih bersih dan belum dipakai
Intinya masih nyaman dan tidak membuat iritasi di kulit aku.
Pad toner yang sudah dipakai
Untuk ingredients dari semuanya ini yang paling ditonjolkan tentu adalah kandungan dari Hamamelis Virginiana atau biasa disebut Witch Hazel, dimana fungsinya sebagai skin-soothing dan antioksidan, namun bisa juga untuk anti-inflammatory. Selain itu ada juga kandungan tea treenya dari Malaleuca Alterfolia yang bisa menyembuhkan jerawat dan juga anti-inflammatory. Dan satu lagi nih, di toner ini juga ada kandungan Centella Asiatica-nya juga ternyata yang mana berguna mengurangi garis-garis halus dan anti-aging.
WHERE TO BUY? HOW MUCH?
Harganya cukup terjangkau, hanya 220k-250k untuk isi 70 Pad. Bisa dibeli di toko-toko e-commerce maupun official shop-nya Nacific.
MY IMPRESSION
Jika pada klaimnya produk ini sangat ingin menujukan jika pad toner ini memiliki kekuatan dari campuran propolis dan Hyaluronic Acid, menurutku cukup memuaskan. Aku suka dengan formulasi akan pad toner ini, sangat menyejukan saat mengusapkan padnya di wajah. Klaim yang dapat meregenarasi sel kulit mati, aku juga merasa setuju karena aku merasa jika sel-sel kulit mati aku terangkat dan kotoran yang masih menempel juga dengan mudah ikut terangkat. Intinya aku sangat menyukai toner ini. Dan ini sangat praktis menurutku, selain itu sangat ringan di wajah, dan untuk yang memiliki kulit sensitif masih bisa mencobanya. Untuk efek yang signifikan dalam pemakaiannya aku rasa enggak ya, tapi memang toner ini sewajarnya toner yang bekerja dengan baik untuk menyiapkan kulit untuk melanjutkan menuju next step skincare. Serapan tonernya bisa tertransfer dengan baik ke kulitku walaupun begitu, tetap masih ada sisa di kapasnya setelah aku selesai memakai pad toner tersebut, kadang aku taruh di punggung tangan dan kaki karena merasa sayang.
CRUELTY FREE? VEGAN? VEGETARIAN? HALAL?
Nacific ini sudah vegan teman-teman, ia tidak menggunakan bahan yang dari animal derivative. Kamu bisa cek ke halaman nacific  aku yang mengenai. 


LIHAT JUGA:




SUMMARY
(+) Toner yang praktis
(+) Formulasinya ringan
(-) Untuk efek instan yang spesialnya belum bisa terlihat
REPURCHASE?
Akan mencoba yang lain lagi.
RATING?
7.5/10

No comments:

Post a Comment

What's pop?

Newest Entry

[REVIEW] Scarlett Acne Toner dan Glowthening Serum

  Di   awal tahun 2022 ini, kalian sudah melewati apa saja? Kita masih harus berkutat dengan pandemi yang belum kunjung kelar namun setidakn...

INSTAGRAM